May 06, 2011

Tiga Ruas Jalan Ditutup saat KTT

 Tiga ruas jalan protokol akan ditutup selama 20–30 menit pada Sabtu (7/5) mendatang, saat pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Ke-18 ASEAN.
Penutupan tersebut untuk memberikan kesempatan kepada tamu VVIP, yakni 10 kepala negara yang menghadiri KTT. Selain penutupan jalan, pelaksanaan car free day pada Minggu (8/5) mendatang juga ditiadakan.Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Baharudin Djafar mengatakan, penutupan jalan tersebut seperti waktu kedatangan Presiden Amerika Serikat Barack Obama, yaitu hanya di beberapa titik.

Penutupan hanya dilakukan pada rute yang dilalui pimpinan negara dari tempat menginap hingga ke lokasi KTT ASEAN di Jakarta Convention Center (JCC). Selengkapnya, jalur-jalur yang ditutup dapat dilihat pada info grafis. Selain itu, sejak kemarin hingga Senin (9/5) truk dilarang melintas di jalan tol dalam kota pukul 05.00-22.00 WIB. ”Penutupan itu tidak secara total, melainkan hanya saat kendaraan tamu negara melintas. Penutupan itu hanya saat keberangkatan kepala negara dan perwakilan ASEAN berangkat ke lokasi KTT,”kata Baharudin Djafar kemarin. Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Royke Lumowa mengatakan, untuk penerapan car free daymemang ditiadakan pada Minggu (8/5) mendatang.

Selengkapnya: http://www.seputar-indonesia.com/edisicetak/content/view/396938/

Subscribe

Sign up for updates on our projects, events and publications.

SIGN UP
Send this to a friend