June 21, 2011

Kurang Setahun Menjabat, Foke-Prijanto Lemah di Kesra

Masa kepemimpinan Fauzi Bowo dan Prijanto di DKI Jakarta menyisakan satu tahun lagi. Dalam waktu yang tersisa, pekerjaan rumah keduanya belum selesai, utamanya soal kesejahteraan rakyat yang menjadi titik lemah keduanya.
"Dari 3 variabel (pemerintahan, kesejahteraan rakyat serta infrastruktur dan ekonomi) yang dinilai oleh publik, titik lemah Fauzi-Prijanto ada dalam bidang kesejahteraan rakyat," ujar peneliti Media Survei Nasional (Median), Rico Marbun, dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Selasa (21/6/2011).

Hal itu berdasarkan survei yang digelar Lingkar Sejahtera Jakarta (LSJ) dan Median pada 10-15 Juni 2011 di DKI Jakarta. Sampel yang digunakan dalam survei tersebut adalah 975 orang dengan tingkat kepercayaan 95% dan margin of error kurang lebih 3,2%. Survei dilakukan dengan interview tatap muka dan metode multistage random sampling.

Selengkapnya: http://www.detiknews.com/read/2011/06/21/101810/1664788/10/kurang-setahun-menjabat-foke-prijanto-lemah-di-kesra

 

Subscribe

Sign up for updates on our projects, events and publications.

SIGN UP
Send this to a friend