November 09, 2011

Larangan Parkir di Bahu Jalan Tak Bertaji

JAKARTA– Rambu larangan parkir di sejumlah ruas jalan tidak bertaji lagi. Ratusan mobil selalu parkir di badan jalan yang mengakibatkan kemacetan.

Berdasarkan pantauan SINDO di lapangan,banyak warga memarkirkan mobilnya seenaknya di badan jalan,bahkan sampai memakan tiga lajur. Misalnya di Jalan Pramuka, Jakarta Timur. Rambu larangan parkir sudah terpampang dengan jelas, namun mobil yang diparkir di badan jalan tak pernah sepi. Kondisi serupa terjadi di Jalan Cikini Raya, Jalan Salemba Raya, dan Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. Begitu pun dengan parkir liar di kawasan Roxi, Jakarta Barat.

Lalu lintas di kawasan parkir liar pun selalu tersendat hingga beberapa kilometer. Bahkan, untuk kawasan yang bebas parkir on street pun belum sepenuhnya steril dari parkir liar. Pengendara masih membandel dengan memarkirkan kendaraannya di tempat yang dituju dengan alasan hanya sebentar. Seperti yang terlihat di depan PN Jakarta Pusat, setiap hari selalu saja ada motor yang parkir. Padahal, kawasan itu seharusnya steril dari kendaraan.Trotoar yang seharusnya untuk pengguna jalan justru dijadikan lahan parkir liar.

http://www.seputar-indonesia.com/edisicetak/content/view/442232/

Subscribe

Sign up for updates on our projects, events and publications.

SIGN UP
Send this to a friend