Integrasi Transportasi Umum dengan Sepeda

Untuk mencapai mobilitas kota yang berkelanjutan, layanan transportasi umum tidak dapat berdiri sendiri, melainkan didukung dengan kualitas first-last mile yang baik. Salah satunya infrastruktur dan fasilitas bersepeda, yang akan memperluas jangkauan mobilitas suatu kawasan. Mencakup; parkir sepeda, bike sharing, jalur sepeda, dan bike on board.

Tentunya, hal ini diimplementasikan dengan skala prioritas. Keselamatan dan keamanan pesepeda perlu dijamin dengan adanya jalur sepeda. Mengakomodasi kebutuhan warga yang belum atau tidak punya sepeda; sepeda sewa tentunya menjadi prioritas. Bagi warga yang sudah mempunyai sepeda; parkiran sepeda berkualitas tentu menjadi langkah yang akan sangat diapresiasi. Pengembangan bike on board dapat dilakukan sebagai langkah berikutnya

Unduh rekomendasi serta laporan terkait integrasi transportasi umum dan sepeda:

Panduan Jakarta Ramah Bersepeda
Rekomendasi Parkir Sepeda
Rekomendasi Sistem Bike-share
Rekomendasi Bike on Board 

Download

Subscribe

Sign up for updates on our projects, events and publications.

SIGN UP
Send this to a friend