Mendesak, Kebutuhan Ruang Publik Kota!

Pada 9 Juli 2020, badan kesehatan dunia, WHO, menjelaskan beberapa cara penyebaran virus corona. Salah satunya adalah melalui transmisi airbone, penularan virus melalui udara (sumber: Transmission of SARS-CoV-2: Implications for Infection Prevention Precautions). Temuan ini semakin memperlihatkan kebutuhan mendesak akan RUANG PUBLIK TERBUKA di kota!

Di tengah isu keterbatasan lahan dan ruang publik terbuka di kota, ada ruang seluas 2,5x5m yang dipakai hanya untuk mengakomodir kendaraan diam selama berjam-jam tanpa kegiatan apa pun. Ya, ruang parkir mobil dan motor yang seakan menjadi kebutuhan primer perkotaan selama berpuluh-puluh tahun.

Bergabung bersama kami melalui gerakan PARK(ing) Day, event dunia di mana ruang-ruang parkir di kota diubah menjadi ruang publik terbuka selama 1 hari. Diselenggarakan sejak 2015, PARK(ing) Day menjadi media sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dan pemerintah kota akan nilai sebuah ruang.

Download

Subscribe

Sign up for updates on our projects, events and publications.

SIGN UP
Send this to a friend