Pada tahun 2019, ITDP Indonesia kemudian memulai inisiasi “Jakarta Ramah Bersepeda”, untuk mendorong dan mewujudkan kota Jakarta yang ramah untuk bersepeda bagi warganya. Inisiasi ini diawali dengan “Community Design Workshop: Jakarta Ramah Bersepeda”, sebuah workshop berbasis partisipatif-kolaboratif yang melibatkan para pengguna jalan kota Jakarta dan kemudian menghasilkan 10 poin Konsensus Jakarta Ramah Bersepeda.